Home » Artikel » Menghilangkan Noda dan Bau Dari Karpet Anda

Menghilangkan Noda dan Bau Dari Karpet Anda

Banyak orang yang belum mengerti cara membersihkan karpet mobil ataupun karpet rumah yang baik dan benar, berikut ini tipsnya untuk Anda

Membersihkan karpet
Ada beragam cara untuk membersihkan karpet, tergantung pada apa yang dibersihkan. Dari noda kopi di karpet berwarna krem, coretan krayon balita yang nakal, atau hanya tumpukan debu dan kotoran setiap hari, semua karpet perlu sedikit perawatan dan perhatian yang teratur. Yang terkadang membuat pemilik rumah enggan membersihkan karpet adalah karena harus memindahkan perabotan rumah tangga, tetapi pada umumnya perawatan karpet tidak begitu sulit. Berikut adalah beberapa cara mudah membersihkan karpet Anda dari noda-noda dan bau tidak sedap.

Metode dan Pembersih Karpet Terbaik

Untuk membersihkan, tidak akan cukup menggunakan sabun dan air saja, terutama jika berhadapan dengan noda dan bau yang membandel atau kotoran yang sudah terkumpul selama bertahun-tahun. Dianjurkan untuk menggunakan bubuk pembersih karpet atau sampo/deterjen khusus saat membersihkan karpet. Selalu ingat untuk mencoba produk pembersih terlebih dahulu di bagian kecil dan tersembunyi untuk memastikan keberhasilannya.

KarpetUntuk mengatasi noda dan kotoran dengan cepat, serbuk pembersih khusus karpet mungkin lebih baik digunakan daripada sampo. Sampo membutuhkan waktu berjam-jam untuk kering dan akan merepotkan karena ruangan tidak akan bisa dipakai untuk sementara waktu. Produk dari bubuk dapat disedot dengan mesin penghisap debu dengan lebih cepat dan melakukan tugas sama baiknya.

Cara Mencuci Karpet: Produk Pembersih Karpet Alami

Jika Anda lebih suka menggunakan produk pembersih karpet alami, ada beberapa bahan sehari-hari yang dapat ditemukan dalam lemari dapur, yang juga dapat bekerja dengan baik. Air soda atau air tonik bisa digunakan untuk membersihkan noda kopi, tapi garam juga merupakan alternatif yang baik untuk menghilangkan kotoran atau menyerap noda baru. Baking soda (sodium bikarbonat) juga efektif menyerap bau yang bersembunyi di antara serat.

Tips Membersihkan Karpet yang Sudah Teruji

Cara menggunakan pembersih karpet bubuk

Menggunakan bubuk merupakan metode yang bagus untuk membersihkan karpet. Berikut ini adalah cara membersihkan karpet Anda dengan serbuk, baik pembersih khusus maupun baking soda.

Taburkan serbuk di atas karpet.
Biarkan selama setidaknya 30 menit. Akan lebih baik jika dapat dibiarkan semalam – pembersih akan mendapat lebih banyak kesempatan untuk menyerap, melembutkan noda dan menghilangkan bau.
Sedot dengan mesin penghisap debu. Noda dan kotoran akan ikut terangkat bersama serbuk.
Cara menggunakan sampo karpet

Sampo karpet adalah cara lain yang populer membersihkan karpet Anda. Karena ada berbagai macam merek sampo karpet di pasaran, pastikan bahwa Anda mengikuti petunjuk pada label.

Buatlah campuran seperti yang diarahkan pada kemasan. Biasanya produk pembersih harus dilarutkan dengan air.
Gunakan sampo karpet secukupnya untuk daerah yang akan dibersihkan.
Jangan membuat karpet terlalu basah – selain boros juga akan memperlama waktu pengeringan.
Gosok pada bagian yang sangat membandel menggunakan sikat berbulu keras.
Biarkan karpet mengering.
Setelah kering, sedot dengan vacuum cleaner.

Tips untuk Mengatasi Noda di Karpet

Apabila karpet terkena noda di satu tempat, misalnya karena tumpahan minuman, sebaiknya noda tersebut diatasi sesegera mungkin sebelum benar-benar menyerap ke dalam bahan. Segera seka cairan berlebihan, tapi penting diingat untuk tidak menyeka noda dengan terlalu kuat untuk mencegah noda meresap ke dalam bahan karpet. Pertolongan pertama dapat dilakukan dengan deterjen, tapi akan lebih ampuh jika menggunakan penghilang noda khusus karpet. Perlu dipertimbangkan juga sumber dari noda.

Untuk noda lengket seperti permen karet, coba oleskan es batu agar menjadi keras dan mudah untuk dicongkel sampai lepas.
Untuk noda yang berbau menyengat, campurlah cuka dan air hangat dalam proporsi sebanding dan oleskan menggunakan kain.

Leave a Comment